Ini akan sangat membantu, terutama ketika Anda ingin menghubungkan perangkat baru atau berbagi akses dengan teman. Yuk, kita bahas cara-cara simpel untuk melihat password WiFi yang sudah terhubung di HP Android tanpa perlu aplikasi tambahan!
Cara Melihat Password WiFi
Sebagian besar dari kita menggunakan WiFi untuk mengakses internet, baik di rumah, di kantor, maupun di tempat umum. Banyak orang menggunakan WiFi sebagai akses internet nirkabel, untuk terhubung dalam satu jaringan yang sama.Umumnya, WiFi dilindungi dengan password untuk menjaga keamanan jaringan dan memastikan bahwa hanya pengguna yang berwenang yang dapat mengaksesnya. Namun, bagaimana jika kita lupa dengan password yang sudah terhubung di HP kita? Tidak perlu khawatir, Ada beberapa cara melihat password WiFi yang tersimpan di HP Android Anda.
Tahukah Anda bahwa detail informasi jaringan, termasuk password WiFi, akan otomatis tersimpan setelah perangkat Anda terhubung? Ya, ini berarti Anda bisa mengakses kembali password tersebut kapan saja Anda butuhkan.
Pada perangkat Android, meskipun tiap pabrikan (OEM) memiliki versi yang berbeda, secara umum Anda bisa melihat password WiFi yang tersimpan melalui menu Pengaturan atau Settings.
Berikut adalah beberapa cara sederhana yang bisa Anda coba
1. Melalui Pengaturan di HP Android:Pada kebanyakan perangkat, Anda bisa masuk ke menu 'Settings' atau 'Pengaturan', lalu pilih 'Jaringan & Internet'. Selanjutnya, cari 'WiFi', dan pilih jaringan WiFi yang ingin Anda lihat password-nya. Biasanya, ada opsi untuk menampilkan password.
2. Menggunakan Kode QR:
Pada beberapa HP, Anda bisa menampilkan kode QR yang berisi informasi jaringan WiFi. Cara ini bisa ditemukan di menu WiFi settings, kemudian pilih jaringan yang tersambung dan Anda akan melihat opsi untuk menampilkan kode QR.
3. Melihat Password WiFi di HP Samsung atau Oppo:
Untuk pengguna HP Samsung atau Oppo, langkah-langkahnya mungkin sedikit berbeda. Biasanya, Anda bisa menemukan opsi ini di bagian 'Advanced Settings' atau 'Pengaturan Lanjutan' dalam menu WiFi.
Oke, untuk lebih detailnya kita akan membahas 5 Cara Mudah Melihat Password WiFi yang Tersimpan di HP Anda. Simak baik-baik!
1. Cara Mudah Melihat Password WiFi yang Tersimpan di HP Samsung
Untuk Anda yang menggunakan HP Samsung dengan One UI berbasis Android 10 ke atas, termasuk versi 11, 12, dan 13, Anda bisa melihat password WiFi yang tersimpan melalui menu Pengaturan. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka Pengaturan (Settings) Ketuk ikon 'Pengaturan' di layar HP Anda.
- Masuk ke Koneksi (Connections) Pilih opsi 'Koneksi' atau 'Connections' dari menu Pengaturan.
- Pilih WiFi lalu tekan dan cari jaringan Wifi yang sedang terhubung.
- Ketuk Ikon Roda Gigi di sebelah kanan nama jaringan WiFi
- Pada tampilan berikutnya, ketuk 'QR Code' yang biasanya ada di kiri bawah.
- Simpan dan Pindai QR Code, Ketuk 'Simpan sebagai gambar' untuk menyimpan QR Code ke galeri HP Anda. Setelah menyimpan QR Code, Anda bisa menggunakan Google Lens untuk memindai dan melihat teks password WiFi.
- Buka Google Lens, Aplikasi ini biasanya sudah terpasang di HP Samsung Anda.
- Buka gambar QR Code dari galeri, lalu arahkan Google Lens ke gambar tersebut. Google Lens akan memindai dan menampilkan password WiFi.
2. Cara Melihat Password WiFi di HP Google Pixel atau Perangkat dengan Android Stock
Sejak Android 10, Google telah menyertakan fitur untuk melihat password WiFi yang tersimpan. Kebanyakan perangkat saat ini sudah menggunakan Android 14, sehingga melihat password WiFi menjadi lebih mudah. Berikut langkah-langkahnya:- Buka Pengaturan atau Settings, lalu pilih Jaringan dan Internet.
- Pilih Internet dari daftar yang tampil.
- Temukan jaringan WiFi yang ingin Anda lihat password-nya.
- Ketuk ikon gear atau roda gigi di sebelah nama jaringan.
- Anda juga bisa menekan nama jaringan lebih lama.
- Pilih opsi Share atau Bagikan.
- Masukkan password, pola, atau PIN perangkat jika diminta.
3. Cara Melihat Password WiFi di HP Xiaomi
Untuk pengguna Xiaomi, yang menggunakan MIUI atau HyperOS, Anda juga bisa melihat password WiFi yang tersimpan dengan mudah. Berikut caranya:- Buka Pengaturan atau Settings di HP Xiaomi Anda.
- Pilih WiFi.
- Ketuk jaringan WiFi yang ingin Anda lihat password-nya.
- Layar akan menampilkan QR Code yang bisa dipindai.
- Screenshot QR Code tersebut agar tersimpan di galeri.
- Bagikan atau buka screenshot QR Code dengan opsi scan.
- Pada opsi scan, pilih Galeri dan unggah screenshot QR Code.
4. Cara Melihat Password WiFi di HP iPhone
Berikut langkah-langkahnya:
- Buka Settings di iPhone.
- Tekan opsi Wi-Fi.
- Cari jaringan WiFi yang sedang digunakan dan ketuk tombol Info.
- Tekan pada bidang Password.
- Masukkan passcode, Face ID, atau Touch ID untuk melihat kata sandi WiFi.
- Buka Settings.
- Tekan Wi-Fi.
- Lalu Ketuk Edit di sudut kanan atas untuk melihat jaringan sebelumnya.
- Pilih jaringan yang ingin dilihat password-nya.
- Tekan pada bidang Password.
- Masukkan otentikasi yang diminta untuk membuka kata sandi WiFi.
5. Cara Melihat Password WiFi di Android
Melihat password WiFi di HP Android tanpa aplikasi bisa dilakukan jika perangkat Anda menggunakan Android 10 ke atas. Untuk Android versi di bawah 10, fitur ini mungkin belum tersedia.Langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Buka Pengaturan di HP Android.
- Tekan Wi-Fi atau Internet.
- Pilih jaringan WiFi yang sedang digunakan atau Jaringan Tersimpan.
- Ketuk jaringan yang ingin dicari password-nya.
- Tekan Bagikan yang ada di bawah nama jaringan.
- Lakukan otentikasi pengaturan keamanan.
- Password akan ditampilkan di bawah kode QR.
Tips Tambahan
- Cara melihat password WiFi yang sudah terhubung: Anda bisa mengikuti langkah-langkah di atas untuk mengetahui password WiFi yang sudah tersimpan di perangkat Anda.
- Cara mengetahui password WiFi yang sudah terhubung di HP: Gunakan pengaturan WiFi di HP untuk melihat detail jaringan yang pernah tersambung.
- Cara melihat password WiFi yang tersimpan di HP Oppo atau Samsung: Langkah-langkahnya mirip dengan panduan di atas, tergantung pada menu pengaturan masing-masing pabrikan.
Dengan mengetahui cara melihat password WiFi yang tersimpan di HP dengan mudah, Anda tidak perlu khawatir lagi jika lupa dengan sandi WiFi Anda. Setelah Wifi dapat di akses kembali, Anda juga dapat berbagi akses internet dengan orang lain. Semoga bisa bermanfaat dan selamat mencoba!
Posting Komentar